Sinopsis Web Series Little Mom Tayang Perdana Jumat 10 September 2021 Ceritanya Hamil di Luar Nikah

SRIPOKU.COM - Drama web series Little Mom ini menghadirkan aktor ternama seperti Natasha Wilona, Al Ghazali, Teuku Rassya, Elina Joerg, Raisya Bawazier, Sarah Tuff dan Indra Brasco.
Drama remaja produksi Hitmaker Studio ini berkisahkan cinta segitiga dan hamil di luar nikah.
Disutradarai Guntur Soeharjanto dan diproduseri Rocky Soraya, Little Mom bercerita tentang Naura (Natasha Wilona), gadis 16 tahun yang cantik, berprestasi, dan jadi kebanggaan orang tua yang bercita-cita menjadi seorang dokter kandungan.
Sayangnya, impiannya jadi berantakan karena hamil dengan Yuda (Teuku Rassya), cowok keren dan populer di sekolah.
Situasi menjadi semakin rumit karena Yuda pindah ke Jepang dan Naura harus menghadapi Keenan (Al Ghazali), sang troublemaker di sekolah tetapi selalu ada untuk Naura di saat-saat sulit.
Naura juga harus menghadapi Celine (Elina Joerg), saingan berat Naura dalam segala hal, yang juga menyukai Keenan.
Little Mom akan mengajak penonton mengikuti lika-liku perjalanan Naura menghadapi kehamilan di luar nikah di usia remaja serta bagaimana ia menjaga rahasia kehamilannya.
Ditambah cinta segitiganya dengan Keenan dan Yuda dan persaingannya dengan Celine akan menjadi bumbu perjalanannya menjadi seorang ibu muda yang berjuang meraih cita-citanya.
Cerita Litle Mom diangkat dari kehidupan sehari-hari berdasarkan data WHO tahun 2018.
Ada lebih dari dua juta remaja perempuan usia 15-19 tahun yang melahirkan antara tahun 2015 hingga 2020, angka ini merupakan 10% dari total angka kelahiran di Indonesia.
0 Response to "Sinopsis Web Series Little Mom Tayang Perdana Jumat 10 September 2021 Ceritanya Hamil di Luar Nikah"
Post a Comment