Erykah Badu Minta Maaf Usai Bikin Ulah di Pesta Ultah Obama

Jakarta, CNN Indonesia --

Penyanyi R&B Erykah Badu sampaikan permintaan maaf pada keluarga presiden ke-44 AS Barack Obama usai ulahnya terkait pesta ulang tahun Obama.

Permintaan maaf disampaikan usai foto-foto pesta ulang tahun ke-60 Obama yang diunggah Badu memancing banyak reaksi dari netizen.

Ia mengunggah foto dan video secara ilegal di acara yang berlangsung di Martha's Vineyard tersebut, dan memperlihatkan ratusan tamu tak mengenakan masker.


Foto dan video akhirnya dihapus, setelah sempat dikomentari netizen dan disebut sebagai acara 'superspreader' atau acara penyebar (Covid-19) yang cepat.

"Tuan dan nyonya Obama, maafkan saya sebagai 'tamu yang mengerikan' di acara yang begitu sakral bagi keluarga Anda" tulis Badu melalui akun Twitter pribadinya.

"Aku sangat tidak pengertian, terima kasih atas semua cintamu," lanjutnya.

[Gambas:Twitter]

Barack Obama merayakan pesta ulang tahunnya ke-60 awal Agustus 2021 lalu. Untuk mengikuti aturan protokol Covid-19, setidaknya 475 tamu batal diundang ke acara tersebut.

Erykah Badu merupakan salah satu tamu yang tetap diminta hadir, termasuk selebriti lainnya seperti Jay-Z, Beyonce, George Clooney, Steven Spielberg, John Legend, Chrissy Teigen, Dwayne Wade, dan Gabrielle Union.

(fjr)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "Erykah Badu Minta Maaf Usai Bikin Ulah di Pesta Ultah Obama"

Post a Comment