Marah Besar saat Cek Penerima BPNT Sembako di Tuban Mensos Risma Saya Susah Payah Benerin Data

Laporan Wartawan TribunMadura.com Network, Mohammad Sudarsono

TRIBUNMADURA.COM, TUBAN - Dalam kunjungannya di Kabupaten Tuban, Menteri Sosial, Tri Rismaharini marah besar menemukan kejanggalan penyaluran bantuan pangan non tunai (BPNT) sembako di Kelurahan Sendangharjo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban, Sabtu (24/7/2021). 

Saat mendatangi rumah Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) Kastini (57), warga sekitar, ia tercengang. 

Bagaimana tidak, bantuan tiga bulan Juli-September yang harusnya cair sekaligus, justru hanya dicairkan dua bulan Juli-Agustus. 

Sedangkan untuk bulan September belum cair diterima KPM. 

"Saya tidak terima, susah payah betulin agar mereka dapat. Teman-teman bekerja sampai jam 2 pagi, sabtu minggu masuk buat benerin data. Pak Bupati tolong ini selesaikan dengan Kepala Dinasnya," kata Risma di depan rumah KPM. 

Mantan Wali Kota Surabaya itu bahkan menyoroti di mana dana bulan September yang seharusnya dicairkan sekaligus. 

Ia mengumpamakan, bagaimana jika dana satu bulan itu dikalikan jumlah KPM di Kabupaten Tuban, berapa itu bunganya. 

Misal dana satu bulan ditahan, terus siapa bunganya yang nerima. Ini tidak bisa begini, kasihan masyarakat. 

Jika per bulan Rp 200 ribu dikalikan jumlah KPM Tuban sekitar 80 ribu, berapa itu sudah jumlah totalnya. 

0 Response to "Marah Besar saat Cek Penerima BPNT Sembako di Tuban Mensos Risma Saya Susah Payah Benerin Data"

Post a Comment